Bismillahirrahmanirrahim.
Udah semangat banget kemarin sore nyiapin daun pisang, karena rencananya pagi ini saya mau bikin ikan pepes. Ngebayanginnya kayaknya seger gitu. 😁
Begitu nurunin ikan dari kulkas, ew ternyata tinggal lima potong, wkwkwk 😆.
Cuma cukup buat porsi sarapan sekeluarga. 🙈
Tapi tak apa, umma pantang menyerah. Tetap bangun pagi buat ngulek bumbu. 😂
Karena kadung kepengin banget, ya dibikin aja. Di resep Mpasi Pepes Ikan Kembung Wortel kali ini saya tulis dengan porsi menyesuiaikan bayi saja ya. 😍
Bahan:
- Dua ekor ikan kembung. Bersihkan, kucuri air perasan jeruk nipis. Diamkan 10-15 menit.
- Wortel parut secukupnya
- Tomat masak satu buah. Bisa diiris bisa juga dilumat.
- Daun jeruk, sereh.
- Kemangi secukupnya
- Daun pisang secukupnya.
- Satu siung bawang merah.
- Satu siung bawang putih.
- Seiris jahe.
- Seiris kunyit.
- Dua biji kemiri
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus atau bisa juga diberi satu sdm minyak kelapa. Balur merata ke ikan kembung.
- Bungkus dengan daun pisang bersama sereh, daun jeruk, dan kemangi.
- Kukus hingga matang.
- Sajikan dengan nasi hangat lumat.
Oh ya karena ini disajikan untuk bayi, ikannya boleh dipisahkan dari tulangnya dulu ya, dibejek-bejek dulu. Masih bisa dikreasikan dengan tambahan sayur bening, pasti jadi tambah syeger. 😋
Terimakasih telah membaca dan meninggalkan jejak komentar sebagai wujud apresiasi. ^_^ Semoga postingan ini dapat memberi manfaat dan mohon maaf komentar berupa spam atau link hidup akan dihapus. Terima kasih.
0 komentar